Jumat, 09 Januari 2015

PEMANDIAN AIR PANAS TOYA BUNGKAH BALI

PEMANDIAN AIR PANAS TOYA BUNGKAH BALI



 AIR PANAS

Halo sobat kali ini ane akan mengajak sobat Mampir di Kintamani dan jalan-jalan ke sekitar kawasan Danau Batur, jangan sampai melewatkan Batur Natural Hot Spring. Disana, Anda dapat menikmati sensasi mandi air panas disertai dengan keindahan pemandangan alam sekitar yang menawan.

Batur Natural Hot Spring juga dinamakan Toya Bungkah terletak di wilayah Desa Batur, tepatnya di sisi barat Danau Batur. Dekat dengan Desa Kedisan dan secara administratif terletak di Desa Pakraman Batur. Secara harfiah, kata toya berarti air dan bungkah yakni bebatuan, jadi nama wisata permandian Air panas ini bermakna air dari Gunung Batur yang berasal dari celah bebatuan.

Sumber mata air panas ini merupakan salah satu daya tarik wisatawan untuk menikmati salah satu tempat wisata di Bali ini. Selain menjadi daya pikat wisata, sumber mata air panas ini berguna sebagai relaksasi otot, yang diyakini mengandung sulfur yang bermanfaat untuk menyembuhkan penyakit kulit.

Kolam wisata pemandian air panas ini dibagi dalam dua, yaitu sebuah kolam yang ditata sesuai kondisi alam sekitarnya dan merupakan pemandian umum warga sekitar. Kedua, kolam air panas yang ditata dengan tembok berdesain modern sebagai pembatas, yang menjadi lokasi untuk wisatawan.



Nikmati sensasi mandi di pancuran air panas dengan suhu 38 sampai 39 derajat celcius. Tubuh Anda pasti akan segar kembali setelah mandi di Toya Bungkah ini. Tidak jauh dari kawasan kolam pemandian ini, terletak Danau Batur yang membius Anda, lengkap dengan semburat hitam yang berasal dari Gunung Batur. Berendam sambil menikmati beragam menu nikmat, atau bersantai di beberapa bale dapat menjadi pilihan Anda.

Relaksasi di salah satu tempat wisata di Bali ini, jangan lupa abadikan setiap pesona keindahannya. Ajak keluarga dan teman Anda, dan nikmati banyak fasilitas lain yang disediakan, yakni makanan dan minuman khas Bali yang dijual di rumah makan dekat kolam pemandian, tempat perkemahan, dan cafe-cafe dengan hiburan seru.

Semakin lengkapi perjalanan Anda ke Batur Natural Hot Spring dengan Ticktab.com yang memiliki beragam pilihan akomodasi nyaman, lengkap dan terjangkau di kawasan Kintamani, Bali. So, happy holiday ya sobat hehehehehe..........




Tidak ada komentar:

Posting Komentar